Nama Ilmiah
Swietenia macrophylla
Pakan Ternak
Kayu Bakar
Kayu Pertukangan
Obat
Olahan
Nama Internasional
Mahogany
Nama Lokal Indonesia
Mahoni
Famili Pohon
Meliaceae
Rerata Ukuran Daun (cm)
≤60cm
Panjang
×
3-5cm
Lebar
Tinggi Pohon
Tinggi (> 35m)
Ketinggian Tempat Tumbuh (m)
0–1500m
0 3000
Distribusi
Asli
Eksotis
Eksotis di Indonesia

Asli di

Kawasan
Amerika

Eksotis di

Asia Tenggara
Laos, Thailand, Vietnam
Indonesia
Jawa, Kepulauan Nusa Tenggara, Sulawesi, Sumatra

Informasi Agroforestry Kopi

Sistem Kebun Kopi
Robusta
Arabika
Manfaat Pada Kopi
Bermanfaat pada kopi
Kelaziman
Belum Diketahui
Pengolahan
Ditanam
Regenerasi
Belum Diketahui
Perawatan Pohon

Jarak tanam 10 x 3 m (333 batang/ha) untuk perkebunan murni karena membutuhkan cahaya yang banyak. Pohon muda cukup toleran terhadap naungan namun cahaya penuh dari atas dikombinasikan dengan pelindung samping diperlukan untuk pertumbuhan optimal. Pohon melakukan pemangkasan alami dan biasanya pemangkasan tidak diperlukan apabila ditanam dengan jarak tanam yang cukup lebar. Umur rotasi 30-35 tahun apabila ditanam untuk tujuan pemanfaatan kayu dengan jumlah batang akhir 150-250 batang/ha.

Manfaat dan Penggunaan Pohon

Penggunaan
  • Pakan Ternak
  • Kayu Bakar
  • Kayu Pertukangan
  • Obat
  • Olahan

Kayunya digunakan untuk membangun rumah, venir,mebel, tripleks, konstruksi berat, dan pagar serta dapat dijual di pasar domestik dan internasional serta bermanfaat sebagai sumber pendapatan jangka panjang. Kayu terasnya berwarna merah-coklat dan kulit kayunya digunakan untuk mewarnai dan memberi warna gelap pada kulit.

Jasa Lingkungan
  • Naungan Kopi
  • Perbaikan Tanah
  • Pencegah Erosi
  • Reboisasi

Pencegah erosi: ketika ditanam dengan kepadatan tinggi karena memiliki sistem akar yang luas

Manfaat bagi Keanekaragaman Hayati
Iya

Digunakan oleh kukang jawa untuk bergerak. Dapat bersifat infasif. Dapat berinfasi pada hutan asli, terutama setelah terjadi gangguan - tidak boleh ditanam berdekatan dengan wilayah yang memiliki nilai konservasi tinggi.